Monday, January 26, 2009

Thinking out side the box


Dewasa ini mungkin anda sering mendengar istilah "thinking out side the box" . Berfikir di luar kotak, yaitu suatu cara berfikir diluar kebiasaan umumnya,atau berbeda dalam memecahkan suatu permasalahan atau dalam menghadapi prosfektif baru.

Definisi baku dari "Thinking out side the box" sendiri masih belum jelas,karena awalnya istilah ini digunakan oleh management consultant dan executive coaches yang digunakan untuk advertising slogan

Sekarang istilah ini menyebar secara luas,termasuk digunakan di dalam dunia bisnis dan marketing sehingga para pelaku bisnis perlu tahu istilah ini untuk diterapkan dan diperaktekan dalam usahanya untuk mewujudkan inovasi - inovasi produk, langkah langkah bisnis dan strategy bisnis yang akan diambil.

Untuk mengetahui cara fikir diluar kotak selayaknya kitapun harus tahu terlebih dahulu apa yang dimaksud berfikir didalam kotak (Thinking inside the box),cara berfikir ini artinya kita menerima status quo,kita berfikir secara umum normal dan rutin ,orang yang hanya membatasi dirinya dalam berfikir "inside the box" akan menemukan suatu kesulitan dalam membedakan "suatu kualitas ide", ide adalah ide, solusi adalah solusi,mereka sangat jarang menginvestasikan waktunya untuk memikirkan "a great solution".

Hal lain yang sangat penting adalah pada orang yang membatasi dirinya dengan cara fikir inside the box mereka cenderung terampil dalam membunuh ide -ide dengan kata -kata " itu sangat beresiko,sangat tidak mungkin, "tidak akan berfungsi " dsb.

Mereka juga percaya bahwa setiap masalah hanya memerlukan satu solusi , menumukan lebih dari satu kemungkinan alternatif solusi hanyalah buang -buang waktu."There is no time for creative solution, we just need the solution"

Orang -orang yang memiliki creativitas yang tinggi pun akan terjebak kedalam cara berfikir "Inside the box"ketika dia berhenti mencoba.

Sekarang apa kriteriannya untuk berfikir diluar kotak (outside the box)?

Menurut ezine dari canadaone salah satu website bisnis yang sering saya kunjungi ,ada beberapa hal yang harus kita miliki diantaranya:

1. Keinginan untuk mengambil prospektif2 baru dari hari ke hari.

2. Berfokus pada nilai dalam menemukan ide -ide baru dan bertindak dengan nya

3. Terbuka pada sesuatu yang berbeda dan melakukan sesuatu dengan cara berbeda.

4 Berusaha menciptakan nilai dengan cara -cara baru.

5.Mendengarkan orang lain.

6 Mendukung dan menghormati orang lain ketika mereka mengungkapkan ide - ide barunya.





Semoga bermanfat....

1 comment:

WURYANANO said...

Mungkin bisa jadi maksudnya itu, mikirnya di luar rumah aja ya... hehehe... bisa jadi nanti nemu ide-ide baru di jalanan... atau di tempat tetangga...

Apa kabar mas Fajri?
Moga makin sukses dan berkah selalu.

Salam Sukses Penuh Berkah dari Surabaya,

Wuryanano
Motivational Blog - Support Your Success
Entrepreneur Campus - Support Your Future